yuku@
yuku
: 2012-01-28 11:17:32 UTC+0000
Mat 6:13 dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi lepaskanlah
kami dari pada yang jahat.
dulu, yang paling teringat, adalah tolong jangan sampai ku diejek temen lagi, dimusuhin
temen, dipermalukan dan jangan sampai ku sakit parah.
sekarang, saya bingung kenapa susah sekali untuk bisa membaca alkitab dengan tenang
dan konsentrasi, rasanya membaca alkitab menjadi berkali-kali lipat lebih susah
daripada sebagian besar buku, walaupun setelah membacanya biasanya puas dan
senang sudah membaca suatu karya yang bagus sekali. saat ini sepertinya pencobaan
yang kualami cukup spesifik, yaitu munculnya penolakan pada pembacaan alkitab.
aneh. dan nyata.